Spiga

Terios Car Of The Year ..

TERIOS

BeritaATPM.com – Untuk kedua kalinya Daihatsu Terios terpilih menjadi pemenang pada “4x4 of the Year” setelah diuji coba ketangguhannya oleh 4x4 magazine. Untuk tahun 2007 Terios berhasil meraih gelar “Budget Class Winner – 2008”, dengan menyingkirkan beberapa rival utamanya seperti Fiat Sedici 4x4, Fiat Panda 4x4 serta Volkswagen Golf 4Motion. Sedangkan gelar sebelumnya adalah “Compact/Affordable Category Winner – 2007”, yang diraih pada Musim Panas tahun lalu.
Sementara itu kombinasi antara sisi kepraktisan dengan kesenangan berkendara, value for money dan tentu saja karakter off-road sejati merupakan dasar penilaian tertinggi dari para juri. Editorial majalah tersebut menuturkan, “Seluruh penilaian tidak sedikit pun direkayasa. Terios memang berhasil memenuhi semua kriteria dengan poin tertinggi”. Editor tersebut juga menambahkan bahwa Terios memiliki desain yang modern serta bentuk bodi stylish berpadu apik dengan fitur-fitur tradisional untuk kendaraan 4x4.
Terkait penghargaan tersebut, Paul Tunnicliffe Daihatsu Vehicle Distributors Managing Director mengatakan, “Kami sangat bangga dengan penghargaan ini, dimana popularitas Terios turut mendukung prestasi tersebut. Penjualan Daihatsu untuk kendaraan penumpang tahun ini juga mengalami peningkatan lebih dari 18 persen dan Terios memberikan kontribusi terbesar pada kesuksesan kami”.
Congratulations!!

dikutip dari Berita ATPM

Artikel Lainnya